Rejeki Dahsyatnya Silaturahim, Ara dan Ero Dapat Nasihat dari 3 Orang Sukses

Rejeki Dahsyatnya Silaturahim, Ara dan Ero Dapat Nasihat dari 3 Orang Sukses
Rejeki Dahsyatnya Silaturahim, Ara dan Ero Dapat Nasihat dari 3 Orang Sukses

Wejangan Dr. Aqua Dwipayana

Berikut Wejangan Dr. Aqua Dwipayana 18 Januari 2018 pukul 19.45, ” Rejeki Dahsyatnya Silaturahim, Ara dan Ero Dapat Nasihat dari 3 Orang Sukses ” melalui WAG KOMPASS – Nusantara (WhatsApp Group Komunitas Para Sales Super – Nusantara).

Dr. Aqua Dwipayana, Kompasser Yogyakarta, Motivator Nasional, Konsultan Komunikasi, Pengamat Militer dan Kepolisian RI, dan Penulis buku Best Seller “The Power of Silaturahim: Rahasia Sukses Menjalin Komunikasi”.

Rejeki Dahsyatnya Silaturahim, Ara dan Ero Dapat Nasihat dari 3 Orang Sukses

“Subhanallah Alhamdulillah… Luar biasa sekali silaturahim yg Pak Aqua lakukan selama ini. Saya sangat salut melihat attitude anak2 Bapak baik sekali. Selama ini saya jarang melihat anak2 generasi milenial seusia Ara dan Ero yg sangat santun dan mempunyai pemikiran jauh ke depan. Salut buat Pak Aqua dan Ibu yg sudah mengajarkan anak2 seperti ini. Sukses terus buat Ara dan Ero. Terus belajar dari suri tauladan Bapak dan Ibumu. salam hormat kami buat Pak Aqua sekeluarga. Wassalam…,” ungkap Direktur Bank Syariah Mandiri Edwin Dwidjajanto Senin malam, 15 Januari 2018 lalu ke saya.

Senin pagi, 15 Januari 2018 lalu di sela2 jadwalnya yg cukup padat, sebelum masuk kantor Edwin lebih dulu ketemu kami bertiga – saya, Ara, dan Ero – di resto Starbucks di Komplek Jakarta Theatre Jl Thamrin Jakarta, dekat kantor Edwin. Meski undangan silaturahimnya mendadak, Bpk 2 anak yg sangat rendah hati itu tetap memenuhinya.

“Baik Pak Aqua… Saya sebentar lagi ke tempat Bpk. Saat ini saya masih di apartemen,” ujar Edwin.

Tidak lama kemudian Edwin tiba di resto tsb. Ara dan Ero dengan sikap hormat saat salaman mencium tangan Edwin. Sedangkan Edwin memperlakukan keduanya seperti anak sendiri sehingga kedua anak saya itu sangat nyaman ngobrol dengan bankir senior tersebut.

Ara yg mendapat beasiswa penuh tanpa ikatan kuliah di jurusan dan fakultas Bisnis Korea University – salah satu perguruan tinggi terbaik di Korea Selatan – menyampaikan minatnya untuk mendalami Ekonomi Syariah. Untuk itu pada Agustus 2018 mendatang Ara akan terbang dari Seoul ke Inggris, mendalaminya di Durham University.

“Keputusan Ara belajar Ekonomi Syariah di Inggris tepat sekali. Selama ini salah satu kiblat di dunia untuk mendalami itu adalah di negara tersebut. Om dukung penuh. Untuk praktiknya di Bank Syariah Mandiri Ara bisa memilih tempat dan bidang yg relevan dan disukai. Om akan membantu mewujudkannya,” tambah Edwin.

Ara makin bersemangat untuk mendalami itu setelah mendapat motivasi dari Edwin. Sementara saya dan Ero dengan serius menyimak pembicaraan mereka.

“Kalau Ero mendalami komunikasi seperti Bpk ya. Ero kelak harus lebih hebat dari Bpk. Om yakin itu bisa terwujud,” kata Edwin menyemangati Ero.

Sementara Ero merespon Edwin dengan mengatakan, “Siap Om Edwin. Mohon doamya buat Ero dan Kak Ara ya. Makasih banyak Om Edwin untuk doa n semua atensinya.

Ventje Bantu Banyak Kamar untuk 4 Malam

Setelah ketemu Edwin kami bertiga melanjutkan safari silaturahim ke Dirut Duta Anggada Realty Ventje Suardana dan Pemimpin BNI Wilayah Jayapura Mochamad “Sony” Harsono. Kami ketemu di kafe Paul Mall Pacific Place Jakarta.

Secara bersama2 Ventje dan Sony memotivasi Ara dan Ero. Mereka berdua dengan serius menyimak semua yg disampaikan kedua guru saya tersebut. Sekali-kali mereka menanyakan hal2 yg tidak dipahami dan ingin diketahui lebih detil.

Khusus ke Ventje, Ara mengucapkan terima kasih yg sebesar2nya karena awal Januari 2018 lalu telah membantu menyiapkan banyak kamar gratis di hotel Courtyard Marriott Seminyak Bali untuk dipakai selama 4 malam buat rapat Southeast Asia Service Leadership Network (SEALNet) yg pesertanya dari banyak negara.

SEALNet adalah organisasi mahasiswa yg pusatnya di MIT & Stanford, Amerika. Setiap tahun bikin proyek sosial berbasis kepemimpinan di Asia Tenggara. Youth Leadership Summit (YLS) buat merekrut calon2 pemimpin muda (SMA-S1) dan kolaborasi kawasan, Project Leaders Retreat buat ketua projek terpilih.

Ara sejak 2013 ikut YLS di Singapura, 2014 Project Leaders Retreat di Boston (MIT), Amerika. Proyek Malaysia 2014, YLS 2015 di Vietnam, YLS 2016 di Singapura, YLS 2017 di Thailand. Sekarang Ara mendapat amanah sebagai Project Manager (Southeast Asia) Cycle 2017/2018, mengurus keuangan, hubungan dengan grant provider sama logistik.

“Berkat bantuan dan dukungan penuh dari Om Ventje, setelah Ara bergabung sekitar 5 tahun di SEALNet baru kali ini berhasil membuat acara di Indonesia yakni di hotel milik Om Ventje. Semula rencananya di Laos. Seluruh tim Ara sangat terharu dengan seluruh kebaikan Om Ventje. Apalagi karena kami semua posisinya di luar Indonesia,” ungkap Ara.

Mendengar itu, Ventje yg sangat rendah hati sambil tersenyum mengatakan, “Ara, yg Om lakukan buat Ara dan teman2 tidak ada apa2nya dibandingkan pengorbanan Bapak Ara selama ini buat bangsa dan negara. Pak Aqua telah sejak lama sharing Komunikasi dan Motivasi di TNI, Polri, dan berbagai elemen masyarakat baik di seluruh Indonesia maupun di puluhan negara tanpa mau dibayar alias gratis. Selain itu royalti dari buku super best seller The Power of Silaturahim : Rahasia Sukses Menjalin Komunikasi sudah mengumrahkan puluhan orang. Om kagum dengan aktivitas sosial Bapaknya Ara.”

Semoga TUHAN membalas semua atensi, bantuan, dan kebaikan Edwin, Sony, dan Ventje ke kami sekeluarga. Amin ya robbal aalamin.

>>>Dari Bali saya ucapkan selamat berusaha mengharumkan nama bangsa dan negara di dunia internasional. Salam hormat buat keluarga ya. 19.45 18012018?<<<

Baca juga: Hargai Teman, Pemimpin BNI Wilayah Surabaya Muhammad Jufri Jawab Telepon saat Rapat

Demikian Wejangan Dr. Aqua Dwipayana 18 Januari 2018 pukul 19.45, ” Rejeki Dahsyatnya Silaturahim, Ara dan Ero Dapat Nasihat dari 3 Orang Sukses ” melalui WAG KOMPASS – Nusantara. Semoga bermanfaat.

The Power of SILATURAHIM!

by KOMPASS Nusantara

One thought on “Rejeki Dahsyatnya Silaturahim, Ara dan Ero Dapat Nasihat dari 3 Orang Sukses

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

1000 Narasumber KONUS! CALL/WA 08557772226 (Idham Azhari, Co-founder KOMPASS Nusantara)

X
Call Now Button