Rejeki Berlimpah Jelang Akhir 2017, Menerima Puluhan Tamu dari berbagai Kota

Wejangan Dr. Aqua Dwipayana
Berikut Wejangan Dr. Aqua Dwipayana 26 Desember 2017, ” Rejeki Berlimpah Jelang Akhir 2017, Menerima Puluhan Tamu dari berbagai Kota ” melalui WAG KOMPASS (WhatsApp Group Komunitas Para Sales Sumenep).
Dr. Aqua Dwipayana, Kompasser Yogyakarta, Motivator Nasional, Konsultan Komunikasi, Pengamat Militer dan Kepolisian RI, dan Penulis buku Best Seller “The Power of Silaturahim: Rahasia Sukses Menjalin Komunikasi”.
Rejeki Berlimpah Jelang Akhir 2017, Menerima Puluhan Tamu dari berbagai Kota

ALLAH SWT sangat baik pada kami sekeluarga. Sepanjang 2017 kami mendapat banyak rejeki. Wujudnya beragam, lebih besar dari materi.
Menjelang akhir 2017 ini rejeki yg kami peroleh makin berlimpah. Utamanya menerima banyak tamu di Yogyakarta yg datang dari berbagai kota di Indonesia. Di antaranya dari Malang, Surabaya, Pati, Salatiga, Bandung, Jakarta, Tangerang, Padang, dan Makassar.
Sebagai tuan rumah kami sekeluarga – minus Ara yg sedang persiapan kembali ke Indonesia dari Seoul, Korea Selatan untuk liburan -berusaha memberi layanan terbaik. Tujuannya agar para tamu merasa puas dan mendapatkan kesan positif yg sangat mendalam. Sehingga mereka kembali lagi ke Yogyakarta untuk menjadi tamu kami.
Tamunya diawali oleh Manajer Yamaha Motor Area Malang, Jawa Timur, Teguh Prakoso sekeluarga. Beliau bersama istri Tanti Irianto dan putri semata wayang Freya Lalita. Di Yogyakarta selama 4 hari, Jumat – Minggu, 22 – 25 Desember 2017.
Bapaknya Teguh, Koesnan Soekandar adalah redaktur saya saat masih jadi wartawan di harian Suara Indonesia (1988-1990) dan harian Jawa Pos (1990). “Silakan Pak Koesnan. Insya ALLAH akomodasi dan transportasi untuk Mas Teguh sekeluarga saya siapkan,” ujar saya saat Koesnan menginfokan putra bungsunya mau liburan ke Yogyakarta.
“Terima kasih banyak sekali lagi atas semua fasilitas yg Mas Aqua sdh berikan kpd kami sekeluarga. Sungguh liburan yg sangat berkesan dan menyenangkan bagi kami sekeluarga. Semoga tali silaturahim kita ini bisa tergaja dan dijaga oleh ALLAH SWT. Aamiin… Mudah2n juga Mas Aqua sekeluarga diberikan kesehatan dan limpahan rejeki dari ALLAH SWT. Aamiin Ya Roball Alamiin…” Ungkap Teguh setelah tiba dengan selamat di Malang Senin sore kemarin.
Kedatangan Rektor Unand Padang Prof Tafdil Husni Sekeluarga
Kebiasaan kami melayani tamu menjemput di tempat kedatangannya yakni di Bandara Internasional Adisutjipto, Stasiun Tugu, dan Terminal Umbulharjo. Semua tempat itu di Yogyakarta. Kemudian mengantarkan ke tempat kendaraannya saat akan meninggalkan Yogyakarta. Sedangkan selama di Kota Gudeg ini disiapkan mobil dan sopir di samping penginapan tentunya.
Sejak Senin kemarin rejeki yg kami peroleh lebih besar lagi karena kedatangan tamu yg jumlahnya puluhan orang termasuk mertua, Soetari Wiyono dan Soehartie. Kami jadi tuan rumah dalam silaturahim tahun ini.
Selama 2 hari – Selasa dan Rabu besok – aktivitas dengan puluhan tamu itu lumayan padat. Semuanya diisi dengan kegiatan silaturahim dan yg membuat suasananya akrab. Kami mengajak mereka jalan2 di antaranya ke Rumah Kecebong, Warung Pohon, dan Pantai Parangtritis.
Pada Kamis malam lusa, 28 Desember 2017, kami insya ALLAH menerima 6 orang tamu dari Padang. Beliau adalah Rektor Universitas Andalas (Unand) Padang Prof Tafdil Husni bersama istrinya Dina Hendriani. Juga ikut semua anaknya yakni Ahmad Furqon Tafdil, Ahmad Fikri Tafdil, dan Zhafirah Khairunnisa Tafdil, serta keponakannya Iqbal Arsyad. Rencananya Tafdil dan rombongan sampai Sabtu malam, 30 Desember 2017.
“Assalamu’alaikum Wr… Wb… Pak Aqua, Insya ALLAH saya pergi sekeluarga 6 orang semuanya (istri dan anak2). Saya mengucapkan banyak terima kasih kpd Bpk Aqua yg menawarkan fasilitas penginapan, mobil, n sopir. Terima kasih sekali lagi atas hospitality Bpk. ??? Wassalam…” ujar Tafdil sambil menginfokan detil jadwal kedatangan dan keberangkatannya dari Yogyakarta.
Ke Guru besar yg sangat rendah hati tersebut saya menawarkan utk membantu memblok tempat duduknya di pesawat agar lebih nyaman selama penerbangan Padang – Yogyakarta Pp. Itu bisa saya lakukan karena saya punya banyak teman di perusahaan penerbangan yg mau dinaiki beliau dan rombongan.
“Terima kasih Pak Aqua. Untuk keberangkatan dari Padang sudah ada yg membantu blok tempat duduknya. Mungkin tiket pulangnya saja nanti yg dibantu utk diblok kursinya.
Makasih banyak Pak Aqua…???” Tambah Tafdil.
Ero dan Ara Siap Menerima Tamu di Sumedang dan Seoul
Tadi pagi begitu bangun tidur, saya dapat WA dari Dr Bastian Jabir Pattara dari Makassar. Bastian yg selama ini banyak membantu saya untuk mempersiapkan materi buat sharing Komunikasi dan Motivasi di seluruh Indonesia dan puluhan negara mengabarkan pada Sabtu malam, 30 Desember 2017 bersama keluarga – sebanyak 7 orang – akan liburan ke Yogyakarta.
Saya mempersilakan Bastian sekeluarga untuk ke Yogyakarta. Seluruh akomodasi dan transportasi termasuk tiket pesawat Makassar – Yogyakarta Pp insya ALLAH saya siapkan. “Terima kasih Pak Aqua,” ujar Bastian.
Saya sekeluarga sangat bersyukur karena selama 2017 termasuk menjelang akhir tahun ini banyak didatangi tamu. Semua itu rejeki yg luar biasa buat kami. Nilainya melebihi uang berapapun juga. Alhamdulillah…
Selain itu mulai awal 2018 ini kami juga – terutama Ero dan Ara – siap menerima tamu di Jatinangor, Sumedang, Jabar dan di Seoul, Korsel. Kedua ‘malaikat’ kami tersebut mendapat titipan rumah dari ALLAH SWT. Khusus Ara bersama temannya menyewa rumah di Seoul sejak akhir 2017 ini.
Semoga semua yg kami lakukan itu bernilai ibadah dan sepanjang 2018 serta tahun2 berikutnya semakin banyak tamu yg bisa kami layani baik di Yogyakarta, Bogor, Sumedang, maupun Seoul. Amin ya robbal aalamin.
>>>Dari Yogyakarta saat melayani puluhan tamu saya ucapkan berusaha secara optimal membahagiakan banyak orang dengan penuh ketulusan dan keikhlasan. Salam hormat buat keluarga ya. 10.30 26122017?<<<
Baca juga: Selalu Lakukan yang Terbaik sehingga Hasilnya Optimal
Demikian Wejangan Dr. Aqua Dwipayana 26 Desember 2017, ” Rejeki Berlimpah Jelang Akhir 2017, Menerima Puluhan Tamu dari berbagai Kota ” melalui WAG KOMPASS. Semoga bermanfaat.
The Power of SILATURAHIM!
#6harilagiEvolusiKOMPASS
by KOMPASS