Prestasi Ara Merupakan Buah yang Ditanam Orangtuanya

Wejangan Dr. Aqua Dwipayana
Berikut Wejangan Dr. Aqua Dwipayana 2 November 2017, ” Prestasi Ara Merupakan Buah yang Ditanam Orangtuanya ” melalui WAG KOMPASS (WhatsApp Group Komunitas Para Sales Sumenep).
Dr. Aqua Dwipayana, menetap di Yogyakarta (Kompasser Yogyakarta), Motivator Nasional, Konsultan Komunikasi, Pengamat Militer dan Kepolisian RI, dan Penulis buku Best Seller “The Power of Silaturahim: Rahasia Sukses Menjalin Komunikasi”.
Prestasi Ara Merupakan Buah yang Ditanam Orangtuanya
Anggota Khalifah 10 Surabaya Susilo Rauf terkesan dgn tulisan berjudul Ara, Gambaran Tangguhnya Generasi Muda Indonesia di Negeri Ginseng. Beliau tergelitik utk mengomentarinya. Berikut komentarnya yg disampaikan dgn gaya bertutur.
Sangat benar semua yg dikatakan teman Mas Aqua, Pak Alfarabi tsb. Sejak dilahirkan seorang anak pastilah diajarkan cara bersosialisasi dengan lingkungan sekitar. Dimulai di lingkungan yg paling kecil yakni dengan keluarga sendiri, lingkungan bermain, teman2 sekolah, kuliah, dan masyarakat sekitar.
Paling membekas adalah bekal dari orangtua sebagai orang pertama yg mengajarkan segala hal tentang kehidupan ini. Selain itu sejak kecil seorang anak intens berkomunikasi dengan orangtuanya. Langsung maupun tidak langsung anak tersebut akan melihat dan mencontoh tutur kata dan perilaku orangtuanya.
Saya secara pribadi belum mengenal Ara, namun melihat bagaimana cara Ero, adiknya Ara meng”handle” kedatangan kami rombongan Khalifah 10 Surabaya dan melayani secara optimal selama kami di Yogyakarta beberapa bulan lalu, tidak berlebihan kalau saya pribadi beranggapan bahwa kepribadian Ara tidak jauh berbeda dengan Ero. Bahkan bisa jadi melebihi. Ini semua tentu hasil didikan Mas Aqua dan nyonya.
Saya kira itu semua merupakan buah dari apa yg ditanamkan Mas Aqua yg dikenal sebagai motivator ulung dan berkepribadian super toleran. Hasilnya sudah mulai terlihat nyata pada Ara dan Ero.
Ingin rasanya saya belajar lebih banyak dari Mas Aqua yg usianya jauh lebih “junior” dari saya, namun mempunyai sesuatu yg jauh melebihi kemampuan saya.
Catatan : ratusan teman mengapresiasi prestasi Ara. Ke seluruh kawan yg tergabung dalam Komunitas Komunikasi Jari Tangan itu selain mengucapkan terima kasih, saya sampaikan bahwa semua yg terjadi pada Ara sepenuhnya karena ALLAH SWT. Dengan kerendahan hati saya mohon doa buat Ara agar konsisten melakukan hal2 positif tsb. Amin ya robbal aalamin.
>>>Dari Kupang saya ucapkan selamat belajar dari pengalaman orang lain. Salam hormat buat keluarga ya. 11.00 02112017?<<<
Baca juga: Ara, Gambaran Tangguhnya Generasi Muda Indonesia di Negeri Ginseng
The Power of SILATURAHIM!
by KOMPASS
Pingback: Jatuh Hati pada Savero Karamiveta Dwipayana yang Tulus dan Bijaksana - KOMPASS.ID