Pasarnya Luas, Dua Petinggi BNI Optimis BNI Syariah Maju Pesat

Pasarnya Luas, Dua Petinggi BNI Optimis BNI Syariah Maju Pesat
Pasarnya Luas, Dua Petinggi BNI Optimis BNI Syariah Maju Pesat

Wejangan Dr. Aqua Dwipayana

Berikut Wejangan Dr. Aqua Dwipayana 7 Februari 2018, ” Pasarnya Luas, Dua Petinggi BNI Optimis BNI Syariah Maju Pesat ” melalui WAG KOMPASS – Nusantara (WhatsApp Group Komunitas Para Sales Super – Nusantara).

Dr. Aqua Dwipayana, Kompasser Yogyakarta, Motivator Nasional, Konsultan Komunikasi, Pengamat Militer dan Kepolisian RI, dan Penulis buku Best Seller “The Power of Silaturahim: Rahasia Sukses Menjalin Komunikasi”.

Pasarnya Luas, Dua Petinggi BNI Optimis BNI Syariah Maju Pesat

“Pak Aqua kan jago komunikasi. Silakan Bpk kemas sendiri dari semua hal yg saya sampaikan tentang BNI syariah. Saya yakin Pak Aqua bisa menyampaikannya ke seluruh peserta dan mencapai sasaran,” ungkap Direktur utama (Dirut) BNI Achmad Baiquni lewat telp Selasa tadi malam (6/2/2018) ke saya.

Saat mengecek ulang materi yg akan disampaikan pada sharing Komunikasi dan Motivasi di kantor pusat BNI Syariah di Jakarta, saya sengaja kontak Baiquni lewat WA untuk meminta pandangan dan saran2nya buat BNI Syariah. Hal ini sangat penting sebab induk perusahaannya adalah BNI yg dipimpin Baiquni.

“Pak Aqua, saat ini saya sedang tugas di Singapura. Banyak hal menarik terkait dengan pengembangan BNI Syariah,” tambah Bpk 2 anak yg sangat rendah hati dan terbuka tersebut lewat telp ke saya.

Ketika kami komunikasi jam menunjukkan pukul 22.00 WIB atau pukul 23.00 waktu Singapura. Jam di negeri jiran itu lebih cepat sekitar 1 jam dibandingkan Jakarta.

Meski sudah larut malam namun Baiquni yg sebagian besar karirnya di BNI masih semangat sekali. Itu dapat saya rasakan dari intonasi nada suaranya. Sekali2 beliau menyampaikan penekanan2 yg artinya itu sangat penting utk BNI Syariah.

Selama ngobrol sekitar setengah jam dengan Baiquni, saya banyak mendapat tambahan pengetahuan, ilmu, wawasan, dan pengalaman tentang BNI Syariah. Semua itu sangat besar manfaatnya buat saya terutama sebagai bekal sharing pagi ini di BNI Syariah.

Serius Memperbaiki dan Meningkatkan Komunikasi

Rencananya pagi ini saya sharing Komunikasi dan Motivasi di BNI Syariah. Seluruh direksinya akan hadir. Mereka adalah Dirut Abdullah Firman Wibowo, Direktur Operasional dan Jaringam Junaidi Hisom, Direktur Bisnis Dhias Widhiyati, serta Direktur Kepatuhan dan Risiko
Tribuana Tunggadewi. Selain itu pesertanya adalah semua Kepala Divisi.

Direksi BNI Syariah yg diwakili Dewi – panggilan akrab Tribuana Tunggadewi – sangat serius memperbaiki dan meningkatkan komunikasi di jajaran mereka. Itu dapat saya rasakan saat komunikasi dengan Dewi, baik lewat WA ketika saya dan Ero sedang di Wellington, Selandia Baru, akhir Januari 2018 lalu maupun waktu kami ketemu Jumat pagi, 2 Februari 2018 di kantor pusat BNI Syariah.

“Kami sengaja mengundang Pak Aqua sebagai pakar Komunikasi untuk memberikan pencerahan ke kami. Sangat kami sadari bahwa komunikasi penting sekali untuk memajukan BNI Syariah dan dalam upaya mencapai semua yg telah ditargetkan manajemen,” jelas Dewi yg mantan Sekretaris Perusahaan BNI.

BNI Syariah semula bernama Unit Usaha Syariah Bank Negara Indonesia yg merupakan anak perusahaan BNI. Sejak 2010, Unit Usaha BNI Syariah berubah menjadi bank umum syariah dengan nama PT Bank BNI Syariah.

Visi BNI Syariah adalah Menjadi bank syariah pilihan masyarakat yang unggul dalam layanan dan kinerja.

Sedangkan Misi BNI Syariah yaitu
1) Memberikan kontribusi positif kepada masyarakat dan peduli pada kelestarian lingkungan.
2) Memberikan solusi bagi masyarakat untuk kebutuhan jasa perbankan syariah.
3) Memberikan nilai investasi yg optimal bagi investor.
4) Menciptakan wahana terbaik sebagai tempat kebanggaan untuk berkarya dan berprestasi bagi pegawai sebagai perwujudan ibadah.
5) Menjadi acuan tata kelola perusahaan yang amanah.

Off the Record, sebagai Konsumsi Internal

Seusai bicara dengan Baiquni, lewat telp diskusinya saya lanjutkan dengan Wakil Dirut BNI Herry Sidharta. Topiknya sama yakni mengenai BNI Syariah. Beliau yg sedang santai dekat kolam ikan di rumahnya di Jakarta, sama semangatnya dengan Baiquni.

Herry dan Baiquni pendapatnya sama bahwa pasar BNI Syariah luas sekali – meliputi seluruh rakyat Indonesia tanpa melihat suku, agama, ras, dan antargolongan (SARA) – sehingga optimis anak perusahaan BNI Syariah itu bakal maju pesat.

Kesamaan lainnya keduanya bicaranya blak2an dan apa adanya tentang BNI Syariah. Itu menunjukkan bahwa mereka sangat percaya pada saya sebagai sahabat mereka. Namun analisis kritis yg disampaikan Baiquni dan Herry off the record. itu sebagai konsumsi internal. Insya ALLAH saya diskusikan pada forum terbatas pagi ini sebagai masukan untuk manajemen BNI Syariah.

Berbagai pengalaman dan analogi  disampaikan Herry terkait BNI Syariah. Semuanya menarik sekali didiskusikan. Sehingga tanpa terasa kami ngobrolnya lebih dari 1 jam.

“Terima kasih Pak Aqua untuk telp dan diskusinya. Ngga terasa ya sudah larut malam. Kita istirahat dulu,” kata Herry ramah.

Semoga BNI Syariah ke depan lebih maju lagi terutama dengan atensi yg besar dan komitmen yg tinggi dari Baiquni dan Herry sebagai petinggi di BNI, induk BNI Syariah. Amin ya robbal aalamin.

>>>Dari Jakarta menjelang sharing Komunikasi dan Motivasi di kantor pusat BNI Syariah saya ucapkan selamat meraih semua peluang dengan tetap mengedepankan nurani. Salam hormat buat keluarga ya. 07.45 07022018?<<<

Baca juga: Tiba di Indonesia Jadwal sangat Padat, Sharing di Banyak Institusi Termasuk TNI

Demikian Wejangan Dr. Aqua Dwipayana 7 Februari 2018, ” Pasarnya Luas, Dua Petinggi BNI Optimis BNI Syariah Maju Pesat ” melalui WAG KOMPASS – Nusantara. Semoga bermanfaat.

The Power of SILATURAHIM!

by KOMPASS Nusantara

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

1000 Narasumber KONUS! CALL/WA 08557772226 (Idham Azhari, Co-founder KOMPASS Nusantara)

X
Call Now Button